Sabtu, 03 November 2018

November 03, 2018
Kegiatan Patikraja Peduli tanggal 03 November 2018 adalah pendampingan terhadap komunitas Tari dari sanggar tari "Kalamangsa" yang memberikan santunan kepada adek Refi Handika,seorang anak Yatim-piatu Desa Wlahar Kulon Kecamatan Patikraja.Kegiatan ini adalah bentuk kerjasama dengan Patikraja Peduli bersama dengan pihak Babinsa Wlahar Kulon Bp Sertu Suprihanto,Babinkamtibmas Bp Aiptu Joko Hari Nugroho,Bp Agung Kesra Desa Wlahar Kulon kecamatan Patikraja.
Kerjasama disini adalah dalam rangka giat Bhakti sosial Kemanusiaan juga dalam rangka perlindungan terhadap kegiatan dalam arti luas.
Pihak Patikraja Peduli yang dalam hal ini diwakilkan oleh beberapa pengurus harian dan beberapa personil dari bagian dari Garda Patikraja Peduli ikut berkumpul bersama di rumah Refi Handika bersama-sama mendo'akan juga menyaksikan penyerahan bantuan santunan berupa sembako,alat sekolah,dan bantuan uang tunai dari Komunitas Tari Sanggar tari Kalamangsa.
Penyerahan bantuan diawali dan ditata dalam alur acara yang disusun mendadak di tempat.
Sambutan-sambutan sepatah kata mewakili acara tersebut hingga santunan dan terakhir dilaksanakan acara ramah tamah dan foto bareng Refi Handika.
Semoga apa yang sudah diterima adik Refi Handika bisa bermanfaat dan semoga adik Refi Handika bisa kembali sehat dan tumbuh normal atas keterbatasan yang kini tengah dialami.
Demikian sedikit ulasan yang bisa kami persembahkan dalam posting ini,semoga bermanfaat.








0 komentar:

Posting Komentar

Jika kurang jelas mengenai hal dalam posting harap hubungi +6282227221872